Satayday On Saturday Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta

 

MERAPI MERBABU HOTEL YOGYAKARTA meluncurkan promo food and beverage terbaru di awal tahun 2020 ini. Bertajuk SATAYDAY ON SATURDAY, event ini siap memberikan pengalaman santap malam yang berbeda. Mengusung konsep all you can eat, SatayDay On Saturday menyajikan menu aneka sate ala nusantara. Cocok banget nih buat para penggemar sate nusantara, bisa makan sepuasnya lagi. Promo ini digelar di Tlogo Putri Restaurant Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta. Sesuai tajuknya, promo ini hadir setiap hari sabtu malam (malam minggu). Mulai jam 18.00 sampai jam 21.30. Sambil menikmati hidangan, tamu akan dihibur dengan live acoustic. Hhmm, seru, ya!

#

Tlogo Putri Restaurant Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta

Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta kental bernuansa Jawa. Begitu juga dengan konsep yang diusung oleh restaurant-nya yang bernama Tlogo Putri. Restaurant ini punya keunikan tersendiri… Setiap tamu akan disambut oleh pintu masuk yang terbuat dari ukiran kayu kokoh dengan detail yang rapi, Jawa banget. Restoran yang memiliki kapasitas 150 tempat duduk ini didominasi oleh furniture kayu bergaya tradisional. Ornamen patung-patung kayu, meja dan kursi akar yang diletakkan di beberapa sudutnya menghadirkan kesan hangat dan rustic. Potret dan lukisan-lukisan unik menghiasi sisi-sisi dinding, menambah kesan artsy.

Di Tlogo Putri Restaurant Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta, alunan musik gamelan Jawa berkumandang lirih di seluruh penjuru ruangan. Ahh, syahdunyaa… Di area Tlogo Putri Restaurant, ada private room berkapasitas 10 – 15 orang. Ruangan ini dapat digunakan untuk tamu yang ingin suasana makan bersama yang akrab bersama teman, sahabat, keluarga, maupun kolega. Resto ini juga dilengkapi dengan balkon dan lounge area, yang sekaligus menjadi area merokok. Dengan pencahayaan yang terang di dalam ruangan, pengalaman bersantap di sana menjadi sempurna! Bila ingin suasana dengan kesan santai, tamu bisa memilih duduk di balkon.

Satayday On Saturday Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta

SatayDay On Saturday digelar di Tlogo Putri Restaurant, stall aneka sate berada di balkon area. Aneka sate disajikan, mulai dari sate tradisional seperti sate ayam, sate sapi, dan sate kambing. Sate kekinian seperti sate thaichan, sate sosis, dan sate seafood. Hingga sate khas nusantara, yaitu sate padang asal Padang, sate ambal asal Kebumen, Jawa Tengah, hingga sate maranggi asal Purwakarta, Jawa Barat. Sate ambal dan sate maranggi mungkin tidak begitu populer dan jarang ditemukan di luar kota asalnya, ya. Tapi, kini bisa ditemukan di SatayDay On Saturday Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta. Paket ini sudah termasuk menu buffee, itemnya tentu lengkap mulai dari appetizer, maincourse, hingga dessert. Dan tamu bisa makan sepuasnya all you can eat tanpa khawatir kena biaya ekstra…

Makan sate belum lengkap tanpa saus atau sambal, dong. Di SatayDay On Saturday, tamu bisa memilih saus/sambal yang sesuai dengan sate, atau yang sesuai dengan selera mereka. Ada empat jenis saus/sambal yang disediakan, yaitu saus kacang, sambal kecap, saus sate padang, dan saus sate ambal. Saat makan jangan lupa padukan dengan lontong dan sayur lalapan segar, hhmmm sedaappp. Konsep penyajiannya live cooking, sate dibakar langsung di hadapan para tamu. Tamu pun bisa request tingkat kematangan sate, setengah matang atau matang sempurna. Tamu bisa menikmati sajian di balkon area, atau bisa juga di dalam restaurant. Sambil menikmati hidangan aneka sate nusantara, tamu akan dihibur oleh special performer dari live accoustic band. Tamu juga bisa ikut menyanyi juga…

#

Aneka Sate di SatayDay On Saturday Hotel Merapi Merbabu Yogyakarta

Special Stall : Tengkleng Kambing

Satu lagi! Selain aneka sate, ada menu istimewa lainnya yang disajikan, Tengkleng Kambing! Menu ini merupakan special dishes dapi paket promo SatayDay On Saturday. Tengkleng Kambing disajikan di dalam periuk gerabah, unik banget. Tulang kambing yang disajikan masih banyak dagingnya. Proses pematangan dan pemasakannya sempurna, menjadikan daging yang menempel pada tulang kambing sangat empuk dan mudah lepas dari tulangnya. Kuah tengkleng kental dan kaya rempah, sedikit berbeda dengan tengkleng di luar sana yang mayoritas tidak kental dan rempahnya minimalis. Soal cita rasa jangan ditanya, mantap banget!

“SatayDay on Saturday Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta dibandrol dengan harga Rp 85.000,-/pax.”

“Ada promo menarik, nih! Setiap pembelian 5 Pax, Gratis 1 Pax.”

Harga yang ditawarkan sesuai dengan hidangan yang disajikan dan sangat kompetitif. Untuk menikmati SatayDay On Saturday, tamu tidak harus menginap dulu di Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta. Setiap malam minggu, tamu bisa datang langsung ke Tlogo Putri Restaurant. Tapi, alangkah baiknya reservasi dulu…

RESERVASI :

(0274) 433 2772 / (0274) 433 2992

#

Live Accoustic di Hotel Merapi Merbabu Yogyakarta

“Malam Minggu (25/01/2020), saya, ‒bersama-sama dengan beberapa kawan blogger, memenuhi undangan dari Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta. Kami tentu mencoba semua menu sate di sana…”

Saya disambut dengan aroma bakaran sate yang begitu sampai di Tlogo Putri Restaurant Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta. Hhhmmm, benar-benar nggak bisa nolak untuk tidak mencicipi semua jenis satenya… Untuk sate tradisional, saya paling suka sate ayam. Untuk sate kekinian, saya paling suka sate sosis dan sate seafood. Satu tusukan sate seafood terdiri dari udang, cumi, dan ikan, dibakar setengah matang, hmm sedap. Untuk sate nusantaranya semua enakkk dan saya sukaaa, bumbunya sangat terasa. Karena sebelum dibakar, daging dimarinasi dengan bumbu rempah tradisional hingga meresap ke dalam daging.

Saya pun mencoba tengkleng kambing. Daging yang menempel pada tulangnya benar-benar empuk. Saat disruput gampang banget lepas dari tulangnya. Rasa rempah pada kuah tengkleng sangat terasa. Namun cenderung ala Jogja, ada manis-manisnya gitu, dan sedikit pedas. Soal pedas sebenarnya selera, ada juga kawan saya yang mengatakan rasanya pedasnya nampol, saat makan sampai gembrobyosss. Saya menyarankan untuk mencoba side dishes yang tak kalah lezat ini… Untuk menutup makan malam kali itu, saya menikmati dessert yang sama ambil dari buffet. Ada cake, es kelapa, dan aneka buah potong, untuk menyegarkan mulut. Untuk minumannya, saya menyarankan minum air putih saja supaya perut tidak terlalu penuh.

Tidak perlu mendatangi banyak tempat untuk makan beberapa macam sate.

Cukup datang ke Tlogo Putri Restaurant Merapi Merbabu Hotel Yogyakarta. Ingat, setiap malam minggu, ya!

Suasana Tlogo Putri Restaurant Hotel Merapi Merbabu Yogyakarta

#

Tlogo Putri Restaurant

MERAPI MERBABU HOTEL YOGYAKARTA

Jl. Seturan Raya Depok, Sleman, DIY.

[ Map ]

#

(Teks & Foto : Nisya Rifiani / Hotelicius.Com)

:: Don’t copy any materials in this blog without permission ::

 

Review di Instagram :

Hotelicius

Baca Juga :

Pengalaman Makan Siang di ROCA Artotel Hotel Yogyakarta

Bersama Teman-Teman Blogger di Hotel Merapi Merbabu Yogyakarta

Comments

  1. Pernah mampir numpang makan di Yogya pas sebelum ada jalan tol. Dan selalu suka dengan restoran yang ada karena selalu menampilkan ciri khas dari Yogya dengan alunan musik jawanya. Jadi rindu ke sana lagi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *